Gelombang mekanik merupakan suatu gelombang yang membutuhkan medium untuk berpindah tempat. Gelombang laut, gelombang tali atau gelombang bunyi termasuk juga kedalam gelombang mekanik
Jenis-jenis Gelombang Mekanik
Berdasarkan arah rambat dan arah getarnya, gelombang dapat dibedakan menjadi 2 yaitu ;
- Gelombang transversal merupakan jenis gelombang yang arah rambatnya tegak lurus dengan arah getarnya. Contoh gelombang jenis ini ialah gelombang pada tali.
- gelombang longitudinal merupakan jenis gelombang yang memiliki arah rambat sejajar dengan arah getarnya. Contoh gelombang longitudinal ialah gelombang pada slinky.
Panjang Gelombang
Untuk memahami pengertian panjang gelombang, perhatikanlah gambar berikut.
abc, efg ialah bukit gelombang cde, ghi merupakan lembah gelombang titik b, f adalah puncak gelombang titik d, h adalah dasar gelombang abcde, bcdef, cdefg, dan seterusnya adalah satu gelombang. Panjang a–e, b–f, c–g, d–h, dan seterusnya merupakan panjang satu gelombang atau sering disebut panjang gelombang (λ = dibaca lamda). Pada gambar diatas maka λ = l .
Untuk gelombang longitudinal, panjang satu gelombang ialah panjang satu rapatan dan satu regangan atau jarak antara dua rapatan yang berurutan atau jarak antara dua regangan yang berurutan seperti pada gambar gelombang longitudinal pada slinky berikut.
Periode Gelombang
Periode gelombang (T), merupakan waktu yang dibutuhkan untuk menempuh satu gelombang. Pada gambar panjang gelombang diatas yang dimaksud T ialah waktu yang diperlukan gelombang untuk membentuk satu gelombang dari titik a – e (l).
Frekuensi Gelombang
Frekuensi gelombang (f), adalah jumlah gelombang tiap sekon. Yakni berapa banyak satu siklus gelombang penuh (dari titik a-f) yang terbentuk dalam 1 detik.
Cepat Rambat Gelombang
Cepat rambat gelombang (v), adalah jarak yang ditempuh gelombang tiap sekon. Secara matematis, cepat rambat gelombang dirumuskan ;
Jika s = λ maka dapat disimpulkan persamaan cepat rambat gelombang diatas menjadi ;
v = λ . f
Keterangan ;
s : jarak yang ditempuh dalam t sekon
t : periode (t = T)
t : periode (t = T)
Rumus Gelombang Mekanik
Persamaan yang digunakan dalam gelombang ialah sebagai berikut ;
T = t/n
f = n/t
dan,
T = 1/f
f = 1/T
T = t/n
f = n/t
dan,
T = 1/f
f = 1/T
Keterangan :
T : periode (s)
t : waktu (s)
n : banyaknya gelombang (kali)
f : frekuensi (Hz)
t : waktu (s)
n : banyaknya gelombang (kali)
f : frekuensi (Hz)
Untuk menentukan cepat rambat gelombang dapat digunakan persamaan ;
v = λ.f atau v = λ/T
Keterangan ;
v = λ.f atau v = λ/T
Keterangan ;
λ : panjang gelombang (m)
v : cepat rambat gelombang (m/s)
v : cepat rambat gelombang (m/s)
Contoh Soal
Berikut ini merupakan gambar gelombang transversal.
Tentukanlah :
- Frekuensi getaran
- Panjang gelombang
- Cepat rambat gelombang.
Jawab :
1. Dari gambar didapatkan bahwa
T = t/n
T = 8/2
T = 4 s
T = 8/2
T = 4 s
Maka,
Frekuensi Getaran
f = 1/T
f = ¼
f = 0.25 Hz
f = ¼
f = 0.25 Hz
Panjang Gelombang
λ = s/n
λ = 16 cm/2
λ = 8 cm
λ = 16 cm/2
λ = 8 cm
Cepat Rambat Gelombang
v = f×λ
v = 0.25×8
v = 2 m/s
v = 0.25×8
v = 2 m/s
0 comments: